Portal Seputar Tutorial Cara Berhijab

01/07/2015

Tutorial Hijab Simple Untuk Sehari-hari

Tutorial Hijab Simple Untuk Sehari-hari - Saat ini tren hijab semakin beragam dengan menampilkan model yang cantik dan modis sesuai perkembangan jaman. Hijabers dapat tampil gaya sesuai pribadinya namun tetap memenuhi aturan berkerudung yang syar’i atau menutup dada. Terutama dengan munculnya ciput ninja yang menutupi leher hingga dada membuat hijabers semakin mudah memodifikasi kerudung dengan model cantik.

Kerudung sendiri memiliki banyak macam, seperti kerudung paris, pashmina kain, pashmina kaos, selendang dan sebagainya. Ditambah lagi kreasi aksesoris yang bermacam-macam bentuk dan bahannya. Anda dapat mengoptimalkan kreasi kerudung dengan memadupadankan kerudung dan aksesoris yang dipakai.


Bahkan saat ini banyak brand di industri baju muslim yang menciptakan jilbab instan, seperti gaya turban. Tentu saja ini semakin memudahkan hijabers bergaya dengan tampilan maksimal namun praktis dan simple. Meskipun demikian perlu dipahami bentuk dan bahan kerudung yang akan diaplikasikan dengan baju muslim Anda. Jangan sampai hasil akhirnya mengecewakan.
Tutorial Hijab Simple Untuk Sehari-hari
 
Sebenarnya banyak sekali tutorial hijab yang ditawarkan di internet, televisi dan media cetak. Anda bisa mencoba sendiri di rumah. Banyak tutorial praktis menggunakan jilbab dalam waktu singkat, bahkan hanya menghabiskan waktu 2 menit saja. Model jilbab berikut cocok untuk digunakan untuk banyak acara seperti jalan-jalan atau menghadiri acara bersama teman-teman. 

1.    Gunakan pashmina di atas kepala dengan membagi menjadi dua bagian. Salah satu sisinya lebih panjang dari sisi satunya. 

2.    Kaitkan sisi pashmina yang panjang di dalaman ninja dengan menggunakan jarum. Kemudian Tarik ujung yang panjang itu ke sisi kepala yang satunya dan kaitkan lagi dengan jarum.

3.    Lalu tarik ujung bagian yang panjang tadi ke atas kepala dan sematkan tepat di ciput dalaman dengan menggunakan peniti.

4.    Kemudian ambil ujung yang pendek dan tarik ke belakang kepala. Sematkan ujung kain di ciput dalaman dengan menggunakan bros atau peniti. Rapikan kain-kain yang menutup bagian dada.

5.    Anda telah mengaplikasikan jilbab praktis untuk keperluan sehari-hari dengan mudah dan membuat tampilan Anda tetap cantik dan syar’i.

Itulah tutorial gaya cara berhijab yang simple untuk sehari-hari. Semoga bermanfaat.
Facebook Twitter Google+
 
Back To Top